Warga Desa Jrahi Sibuk Mengepak Buah Jambu Air Untuk Dikirim Ke Luar Daerah

Jrahi, 1 November 2025 – Sejumlah warga terlihat begitu sibuk di halaman sebuah rumah di desa jrahi, kecamatan gunung wungkal,kabupaten pati, mereka melakukan aktivitas pengepakan jambu air untuk di kirim ke luar daerah yang tujuan pengiriman ke jakarta. Kegiatan ini di lakukan oleh kelompok tani dan warga sekitar dalam melakukan upaya pengepulan buah lokal. mereka menyortir, membungkus lalu mengemas jambu air ke dalam kardus besar agar siap dikirim ke pasar dan distributor ada dua jenis jambu air yang di kemas yaitu jambu citra dan delima yang berasal dari demak. Menurut salah satu warga,kegiatan ini rutin di lakukan setiap kali panen raya jambu air yang dalam setahun kurang lebih 3x panen tergantung perawatan dan dengan taksiran harga yang relatif cukup murah. tujuannya adalah untuk memastikan buah tetap segar dan berkualitas saat sampai ke tangan pembeli luar daerah. Proses pengepakan di lakukan secara manual, di bawah atap rumah warga untuk menghindari panas matahari langsung. setelah dikemas buah-buah tersebut akan di angkut menggunakan truk ke kota tujuannya seperti jakarta. Kegiatan ini tidak hanya membantu meningkatkan pendapatan petani, tetapi juga memperkuat perekonomian lokal di desa tersebut.

-njb

Related Post

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *